Yayasan Mahija parahita nusantara

BERITA

Anak Hebat, Indonesia Kuat: Komitmen Mahija di Hari Anak Nasional 2025

Mahija Parahita Nusantara

Melanjutkan komitmen Mahija dalam menciptakan ekonomi sirkular yang bertanggung jawab, tahun ini, kami mengambil bagian dalam perayaan Hari Anak Nasional 2025 dengan serangkaian inisiatif nyata dalam mendukung masa depan anak-anak, khususnya mereka yang berasal dari keluarga pemulung dan pekerja sampah.

Hari Anak Nasional bukan sekadar peringatan tahunan, tetapi momentum penting dan pengingat atas pemenuhan hak anak untuk hidup, tumbuh, dan berkembang dengan layak. 

Sebagai bagian dari perayaan nasional yang mengusung tema “Anak Hebat, Indonesia Kuat Menuju Indonesia Emas 2045”, Mahija berkolaborasi dengan Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (KemenPPPA) serta berbagai lembaga dan organisasi lainnya untuk mendorong inklusi, keadilan, dan akses terhadap pendidikan serta ruang tumbuh yang aman bagi anak-anak.

 

Bermain Bersama Ibu Menteri PPPA RI di KidZania

Pada Sabtu, 26 Juli 2025, Mahija berpartisipasi dalam acara “Bermain Bersama Ibu Menteri PPPA di KidZania” yang berlangsung di Pacific Place, Jakarta. Dalam kegiatan ini, kami mengajak 20 anak dari komunitas pemulung di Kampung Sumur, Duren Sawit, untuk belajar sambil bermain di KidZania, sebuah kota edutainment yang menghadirkan berbagai profesi dalam dunia miniatur anak-anak.

Yayasan Mahija parahita nusantara

Kegiatan dimulai dengan sesi pembuka yang penuh edukasi. Anak-anak diajak mempelajari hal-hal dasar seperti cara menyikat gigi dengan benar, serta pentingnya melindungi diri dari potensi bahaya, termasuk kekerasan dan pelecehan seksual—semua disampaikan dengan pendekatan yang menyenangkan dan mudah dipahami. Di sela kegiatan, anak-anak juga mendapat kesempatan istimewa untuk berbincang dan berfoto bersama Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Republik Indonesia, Ibu Arifah Fauzi.

Yayasan Mahija parahita nusantaraAcara kemudian dilanjutkan dengan eksplorasi berbagai profesi bersama Ibu Menteri di KidZania. Anak-anak diajak menjelajahi dunia pekerjaan: menjadi dokter, pilot, koki, hingga desainer. 

Bagi kami, momen ini bukan sekadar acara hiburan, melainkan sebuah langkah kecil namun berarti dalam membuka pintu harapan. Membuka harapan mereka untuk melihat dunia yang lebih luas dan menumbuhkan mimpi baru untuk masa depan mereka. 

Karena kami percaya, ketika seorang anak mulai bermimpi, disanalah awal dari perubahan besar bisa terwujud untuk keluar dari rantai kemiskinan dan menuju kehidupan yang lebih baik.

 

Mendukung Anak-Anak Sekolah Alternatif Luminare Domus di Konser Angklung “Simbiosis Pancasila, Voice of Humanity”

Masih di hari yang sama, Mahija turut mendukung pertunjukan seni bertajuk “Simbiosis Pancasila, Voice of Humanity” yang digelar oleh Sekolah Alternatif Luminare Domus. Luminare Domus merupakan sekolah nonformal yang membuka akses pendidikan untuk anak-anak pemulung di kawasan Lebak Bulus, Jakarta. 

Yayasan Mahija parahita nusantara

Kegiatan ini menyampaikan pesan kesatuan dan perdamaian dalam nilai-nilai pancasila melalui mini orkestra angklung, drama musikal, teater, tari, dan orasi kebangsaan. 

Pentas ini menjadi simbol bahwa setiap anak, tanpa melihat latar belakang sosial dan ekonomi, memiliki potensi untuk tampil membanggakan dan membawa pesan kemanusiaan dan kebhinekaan bagi bangsa.

 

Mendorong Akses Pendidikan Inklusif Lewat Mobile School

Dalam semangat Hari Anak Nasional, Mahija bersama DBS Foundation juga meluncurkan program perdana bertajuk DBS x Mahija Mobile School—sebagai penguatan program reguler Mahija berupa  inisiatif untuk menghadirkan langsung pendidikan nonformal untuk anak-anak dari keluarga pemulung.

Yayasan Mahija parahita nusantara

Selama tiga bulan ke depan, para karyawan Bank DBS Indonesia yang tergabung sebagai relawan dalam program People of Purpose (PoP) akan menjadi kakak pengajar kepada lebih dari 100 anak pemulung di Duren Sawit, Jakarta Timur dan Johar Baru, Jakarta Pusat. Selain itu, donasi berupa perlengkapan belajar dan permainan edukatif juga akan disalurkan langsung kepada anak-anak dari usia pra-sekolah hingga sekolah menengah.

Sebagai entitas yang berfokus pada peningkatan kesejahteraan pekerja sampah dan keluarganya, Mahija sangat menyambut baik kemitraan strategis yang mendorong dampak yang lebih besar dan berkelanjutan. Kami percaya setiap langkah kolaboratif akan membawa dampak positif dan perubahan yang progresif bagi setiap anak, terutama dalam hal akses pendidikan serta penghidupan yang lebih adil dan layak.

Ke depan, Mahija akan terus melanjutkan berbagai inisiatif kami, mulai dari fasilitasi akta kelahiran, pelaksanaan program Mobile School secara berkala, hingga pemberian beasiswa bagi anak-anak pemulung yang berprestasi.

 

Untuk itu, kami akan terus berjalan bersama mereka, membuka ruang-ruang yang aman dan suportif bagi anak-anak untuk tumbuh, belajar, dan bermimpi lebih besar.

[instagram-feed feed=1]

Subscribe to our newsletter

Yayasan Mahija parahita nusantara

Contact

© MAHIJA PARAHITA NUSANTARA

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipiscing elit. Ut elit tellus, luctus nec ullamcorper mattis, pulvinar dapibus leo.